Lima Ribu Mahasiswa Baru UMSU Ikuti PKKMB 2024
TVMU.TV - Sebanyak 5.023 mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) mengikuti kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2024, Senin (23/9).
Wakil Rektor III UMSU sekaligus Ketua Pelaksana PKKMB UMSU, Rudianto mengatakan kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada 23-27 September 2024.
Kegiatan tersebut dimeriahkan berbagai performance kreatif dan sejumlah unit kegiatan mahasiswa seperti UMSU Band, tari dan teater.
Rudianto mengimbau, para mahasiswa baru UMSU yang mengikuti PKKMB bisa menjaga disiplin dengan hadir tepat waktu dan mengenakan atribut berupa almamater dan tanda fakultas.
Selain itu, ia pun berharap para peserta PKKMB tidak memakai kendaraan pribadi atau diantar orang tua.
“Saya juga berharap seluruh mahasiswa baru UMSU bisa mengikuti seluruh rangkaian PKKMB dan Masta dengan tertib. Ada banyak informasi penting yang perlu dipahami oleh para mahasiswa baru agar bisa mengikuti perkuliahan dengan baik sehingga sukses dalam pendidikan,” terang Rudianto.
Saksikan Live Streaming PKKMB Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara 2024
Comments (0)