Dialektika tvMu, Deklarasi Capres Sekarang, Apa Salahnya?
TVMU.TV - Tv Muhammadiyah (tvMu) kembali menggelar acara Dialektika bertajuk 'Deklarasi Capres Sekarang, Apa Salahnya?' pada Sabtu (15/10).
Acara diskusi mingguan ini disiarkan secara langsung di tv digital terrestrial, Youtube tvMu Channel, dan situs tvmu.tv.
Acara Dialektika kali ini menghadirkan Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Hajriyanto Y. Thohari sebagai pemantik.
Selain itu hadir sebagai narasumner Cendekiawan Muslim Komaruddin Hidayat, Pakar Ilmu Politik Chusnul Mar'iyah dan Direktur Eksekutif Democracy and Electoral Empowerment Partnership (DEEP) Neni Nur Hayati .
Dalam pengantarnya, Ketua PP Muhammadiyah Hajriyanto Y. Thohari mengatakan deklarasi calon presiden yang dilakukan oleh partai politik atau gabungan partai politik adalah hal biasa.
Menurut dia, dalam negara demokrasi hal seperti itu adalah hal biasa dan seharusnya diekspresikan biasa saja.
Sementara itu, Pakar Ilmu Politik Chusnul Mar’iyah menegaskan, politikus harusnya miliki etika dan integritas politik yang harus dikedepankan.
Adapun salah satunya dengan selektif memilih calon pemimpin yang memiliki kualifikasi dan memiliki gagasan besar membangun negeri.
VIDEO: Deklarasi Capres Sekarang, Apa Salahnya?
Comments (0)