Jajaki Kerja Sama, UMJ Sambut Kunjungan Islamic University Malaysia

Jajaki Kerja Sama, UMJ Sambut Kunjungan Islamic University Malaysia
Dekan Fakultas Teknik (FT) UMJ, Irfan Purnawan menerima kunjungan Islamic University Malaysia (IIUM) di Ruang Rapat Kolokium FT UMJ, Rabu (21/02/2024). Foto: UMJ.

TVMU.TV - Islamic University Malaysia (IIUM) melakukan kunjungan dan silaturahmi ke Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Rabu (21/10).

Kedatangan rombongan Deputy Dean dari Postgraduate & Responsible Research, Sarina Sulaiman ini mendapat sambutan sangat meriah dari Dekan Fakultas Teknik (FT) UMJ, Irfan Purnawan di Ruang Rapat Kolokium FT UMJ, Rabu (21/02/2024).

Dekan FT UMJ, Irfan Purnawan mengungkapkan kunjungan tersebut merupakan penjajakan kerja sama.

Ia menyampaikan pihaknya akan menindaklanjuti penjajakan kerja sama itu, sehingga memberikan manfaat besar bagi kedua lembaga.

“Kerja sama ini merupakan langkah maju dalam memperkuat kapasitas akademis dan penelitian Fakultas Teknik UMJ. Dengan bersinergi bersama IIUM, kami yakin dapat menciptakan lingkungan pembelajaran yang lebih global dan berkualitas,” ujar Irfan.

Sementara itu, Deputy Dean dari Postgraduate & Responsible Research, Sarina Sulaiman menegaskan bahwa IIUM berkomitmen untuk mendukung kerja sama tersebut. Menurutnya, UMJ adalah mitra potensial.

“Kerja sama ini akan membuka peluang bagi pertukaran mahasiswa, dosen, dan penelitian bersama, sehingga dapat meningkatkan pemahaman lintas budaya dan memperkaya pengalaman pendidikan,” ungkapnya.

Untuk diketahui, UMJ dan IIUM berencana melakukan kerja sama dalam ruang lingkup pendidikan, penelitian dan pengembangan teknologi.

Dari kerja sama ini, mahasiswa dan dosen kedua lembaga berpeluang mengikuti program pertukaran, meningkatkan pemahaman antar budaya, dan mendapatkan pengalaman akademis internasional.

Selain itu, UMJ dan IIUM dapat melakukan penelitian bersama (joint research) dalam bidang teknik yang relevan untuk meningkatkan kontribusi ilmiah dan inovasi, serta dapat pula melakukan pengembangan kurikulum.

VIDEO: Pelantikan Herwina Bahar sebagai Direktur Sekolah Pascasarjana UMJ