Milad ke-60, IMM Diharapkan Mampu Jadi Perekat Persatuan Bangsa
TVMU.TV - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) menggelar Resepsi Milad ke-60 di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah Jakarta, Jumat (29/3).
Adapun rangkaian Resepsi Milad IMM ke-60 tersebut di antaranya, Talk Show, Buka Bersama, dan Santunan Anak Yatim Piatu.
Pada milad kali ini, IMM mengusung tema 'Seutuhnya Indonesia.'
Ketua Umum DPP IMM, Riyan Betra Delza mengatakan, acara ini digelar dalam rangka perkuat konsolidasi untuk menghadapi persoalan bangsa.
"Ini upaya kita untuk menggalang opini bersama terkait menghadapi keadaan bangsa kedepan," ujarnya di sela-sela acara tersebut.
Riyan pun berharap IMM kedepan mampu menjadi perekat persatuan bangsa, menjadi organisasi yang independent, terbuka, dan maju.
"Harapan kita IMM tetap menjadi organisasi yang independent, terbuka, serta organisasi yang maju. Dan harapan kita kedepan IMM menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa," sebutnya.
VIDEO: Pidato Ketua Umum DPP IMM Jelang Muktamar XX
Comments (0)