PP Muhammadiyah Lepas Lima Orang Advance Team untuk Buka Rumah Sakit Darurat di Gaza

TVMU.TV - Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah melalui Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) melepas lima orang advance team untuk melakukan komunikasi dengan Pemerintah Mesir.
Pelepasan tim tersebut dihadiri oleh Ketua PP Muhammadiyah, Syafiq Mughni, Anwar Abbas, Dadang Kahmad dan Bendahara Umum PP Muhammadiyah Hilman Latief.
Kelima orang yang diberangkatkan di antaranya Naibul Umam, Tri Yunanto Arliono, Wahyu Pristiawan, Huda Khairun Nahar dan Gunawan Hidayat.
Wakil Ketua MDMC, Naibul Umam Eko Sakti menyebutkan tim tersebut akan melakukan komunikasi untuk membuka rumah sakit darurat di perbatasan Rafah bagi masyarakat Gaza, Palestina.
“Tugas kami adalah membuka komunikasi dan pintu bagi tim selanjutnya untuk memberikan bantuan medis dan bantuan lain yang sekiranya diperlukan bagi masyarakat Gaza,” kata Umam usai acara pelepasan tim MDMC ke Gaza, Palestina di Kantor PP Muhammadiyah, Selasa (23/1/2024).
Umam menjelaskan, tim tersebut nantinya akan bertugas selama 10 hari untuk bernegosiasi dengan pihak Mesir sebelum nantinya tim lain akan diberangkat ke perbatasan Gaza.
“Kami akan berusaha semaksimal mungkin karena keberangkatan tim selanjutnya tergantung dari tim ini. Kami sudah menyiapkan tim lain sekitar 30 orang terdiri dari medis dan non-medis yang sudah menyatakan komitmen dan pernah diberangkatkan ke beberapa negara, mereka sudah siap. Kita tinggal buka jalur dan melihat bagaimana nanti hasil komunikasi ini,” terangnya.
Selain itu, ia mengatakan MDMC juga telah melakukan komunikasi dengan lembaga kemanusiaan lain, seperti WHO, PMI dan BSMI terkait rencana tersebut.
Lembaga kemanusiaan itu, ungkap Umam, menyambut baik rencana pembangunan rumah sakit darurat tersebut.
“Kami sudah melakukan Mereka menyambut baik, tetapi untuk meneruskan pekerjaan kita bersama tentunya kita harus bagi tugas, berkolaborasi untuk mengurusi semua ini. Nanti hasilnya bagaimana akan kita sampaikan begitu kembali ke Indonesia 2 Februari mendatang,” tuturnya.
VIDEO: Seminar dan Pameran Perjuangan Palestina Uhamka-AWG
Comments (0)