Syafiq Mughni Jadi Pembicara Seminar Internasional 'Peran Indonesia Menyongsong Kemerdekaan Palestina'

Syafiq Mughni Jadi Pembicara Seminar Internasional 'Peran Indonesia Menyongsong Kemerdekaan Palestina'
Ketua PP Muhammadiyah, Syafiq Mughni menjadi pembicara dalam acara Seminar Internasional yang mengusung tema 'Peran Indonesia Menyongsong Kemerdekaan Palestina' yang digelar IKADI di Jakarta, Jumat (1/11). Tangkap layar YouTube IKADI TV.

TVMU.TV - Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Syafiq Mughni menjadi pembicara dalam acara Seminar Internasional yang mengusung tema 'Peran Indonesia Menyongsong Kemerdekaan Palestina' yang digelar Ikatan Dai Indonesia (IKADI) di Jakarta, Jumat (1/11).

Pada kesempatan itu, ia menyampaikan bahwa Islam adalah agama yang menginginkan perdamaian.

"Islam adalah dinul hadlarah, agama peradaban dan peradaban itu harus kita perjuangkan sebagai jalan keluar dari situasi ini (kemerdekaan Palestina)," terangnya.

Maka dari itu, Syafiq mendorong peran aktif umat Islam untuk mendukung kemerdekaan Palestina dengan bekal ajaran agama.

Disisi lain, ia mengapresiasi peran penting Indonesia yang telah mendukung kemerdekaan Palestina.

"Indonesia sudah melakukan hal yang positif, hal yang tepat untuk mendukung perjuangan Palestina untuk merdeka dan berdaulat," sebut Syafiq.

Saksikan Dialektika tvMu 'Kabinet Merah Putih Harapan Baru Indonesia'