Saad Ibrahim Ajak Jadikan Perjuangan dalam Muhammadiyah Sebagai Bagian dari Ibadah

Saad Ibrahim Ajak Jadikan Perjuangan dalam Muhammadiyah Sebagai Bagian dari Ibadah
Ketua PP Muhammadiyah, Saad Ibrahim/ Foto: Istimewa.

TVMU.TV - Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Saad Ibrahim mengingatkan tentang pentingnya berpikiran besar dalam bermuhammadiyah.

Demikian hal tersebut disampaikan dia dalam acara Pengajian yang diselenggarakan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Binjai, Sabtu (16/11).

Lebih lanjut, Saad menyebutkan Muhammadiyah sebagai organisasi besar tidak mungkin berkembang pesat tanpa campur tangan Allah SWT.

Ia menjelaskan, Muhammadiyah yang didirikan oleh KH Ahmad Dahlan pada tahun 1912 lalu, kini menjadi gerakan Islam modern yang membawa kebermanfaatan luas melalui amal usaha di berbagai bidang, baik di tingkat nasional maupun internasional.

“Muhammadiyah yang didirikan sejak tahun 1912 ini, perkembangannya sangat pesat dengan amal-amal usaha yang begitu banyak. Hal ini membuktikan bahwa Muhammadiyah dijaga oleh Allah SWT. Tidak mudah mendirikan organisasi sebesar Muhammadiyah ini tanpa pertolongan-Nya,” tutur Saad.

Maka dari itu, Saad mengajak warga Muhammadiyah untuk senantiasa mendekatkan diri kepada Allah serta menjadikan perjuangan dalam Muhammadiyah sebagai bagian dari ibadah kepada-Nya.

“Carilah kemuliaan itu langsung pada pemiliknya, yaitu Allah SWT. Jika kita mencurahkan hidup untuk kebaikan Islam, salah satunya melalui Muhammadiyah, maka insyaallah segala urusan kita akan diurus oleh Allah,” ucapnya.

Saksikan Program Dialektika tvMu 'Mengemis Digital'