UM Palembang Fasilitasi Enam Mahasiswa dari Filipina untuk PPL di Indonesia

TVMU.TV - Universitas Muhammadiyah (UM) Palembang memfasilitasi enam mahasiswa dari San Jose University of Filipina untuk Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) di Indonesia.
Keenam mahasiswa tersebut yaitu Angel Chris Labiaga, Angela Mae A. Ugsang, Khamela Via T. Alburo, Vanessa Mae S. Mission, Jovanie S. Bacota, dan Jude Andrei W. Canada.
SMA Negeri Sumatera Selatan, SIT Bina Ilmi Palembang, dan Ignatius Global School dipilih UM Palembang menjadi lokasi PPL Internasional.
Merka akan melaksanakan kegiatan PPL Internasional selama bulan ke depan.
Wakil Rektor III UM Palembang, Eko Ariyanto menyampaikan selamat datang di UM Palembang.
Lebih lanjut, ia menjelaskan kegiatan ini merupakan implementasi kerja sama internasional UM Palembang dengan perguruan tinggi di Asia Tenggara.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada sekolah mitra Universitas Muhammadiyah Palembang yang sudah mempunyai kelas internasional, sehingga PPL Internasional dapat dilaksanakan," ujar Eko.
VIDEO: UM Palembang Tambah 1 Guru Besar dan 4 Lektor Kepala
Comments (0)