UMP-Universitas Al Irsyad Cilacap Berikan Pelatihan Teknologi Digital kepada Petani di Desa Binangun

UMP-Universitas Al Irsyad Cilacap Berikan Pelatihan Teknologi Digital kepada Petani di Desa Binangun
UMP bersama Universitas Al Irsyad Cilacap memberikan pelatihan standardisasi bahan baku, pembuatan produk berbasis Sacha Inchi, serta manajemen pemasaran berbasis teknologi informasi kepada petani di Desa Binangun, Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap. Foto: UMP.

TVMU.TV - Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) bersama Universitas Al Irsyad Cilacap memberikan pelatihan standardisasi bahan baku, pembuatan produk berbasis Sacha Inchi, serta manajemen pemasaran berbasis teknologi informasi kepada petani di Desa Binangun, Kecamatan Bantarsari, Kabupaten Cilacap.

Adapun materi yang diberikan mengenai teknik budidaya, pengolahan produk Sacha Inchi, serta strategi pemasaran digital yang melibatkan media sosial dan platform e-commerce.

Ketua pelaksana program, Tatang Tajudin menyampaikan apresiasinya atas kelancaran kegiatan yang didukung oleh antusiasme tinggi para petani peserta pelatihan.

"Kami optimis bahwa penerapan teknologi produksi dan pemasaran Sacha Inchi ini mampu meningkatkan kesejahteraan petani Desa Binangun," kata Tatang dalam keterangan tertulis yang dikutip tvMu, Jumat (25/10).

Sementara itu, Wakil Rektor UMP Bidang Riset, Inovasi dan Publikasi, Akhmad Darmawan menyampaikan selamat dan sukses atas tercapainya kerjasama inovasi ini, yang tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat.

Dia berharap, melalui pelatihan ini, para petani mampu memproduksi produk Sacha Inchi berkualitas tinggi dan memanfaatkan teknologi digital untuk memperluas akses pasar, baik di tingkat lokal maupun internasional.

“Program ini menjadi langkah awal dalam mengembangkan Desa Binangun sebagai sentra unggulan produk Sacha Inchi di Indonesia,” jelasnya.

VIDEO: Sumpah Profesi Fikses UMP