Beginilah Harapan Din Syamsuddin di Muktamar ke-48

Beginilah Harapan Din Syamsuddin di Muktamar ke-48
Ketua Umum PP Muhammadiyah periode 2005-2015, Din Syamsuddin/ Foto: Istimewa.

TVMU.TV - Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah periode 2005-2015, Din Syamsuddin berharap Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 menjadi teladan baik bagi semua, bukan hanya kalangan internal Muhammadiyah.

Menurut dia, Muhammadiyah sudah berpengalaman dalam menggelar permusyawaratan yang elegan dan bermartabat.

Hal itu disampaikan Din dalam acara Pengajian yang diselenggarakan oleh Muhammadiyah Kendal, Ahad (9/10).

Ia juga berpesan kepada peserta, peninjau dan penggembira untuk berangkat ke Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 dengan niat suci.

Din menambahkan, Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 harus bermisi suci agar tema 'Memajukan Indonesia, Mencerahkan Semesta' dapat diaktualisasi.

“Muktamar merupakan ajang silaturahmi dan silatul fikri di antara sesama pejuang persyarikatan,” terangnya.

Lurusnya niat dan misi suci tersebut, ujarnya, diharapkan akan menghasilkan keputusan-keputusan yang berkualitas untuk memajukan Indonesia dan mencerahkan semesta. Sebab, Muhammadiyah di abad kedua ini bukan hanya bergerak pada ranah nasional, tapi sudah internasional.

Maka dari itu, Din berharap keputusan-keputusan yang dihasilkan dari muktamar nanti akan dapat mengakomodir dan memajukan peran Muhammadiyah bagi umat, bangsa, negara dan kemanusiaan universal.

Terkait tentang kepemimpinan di Persyarikatan Muhammadiyah, Din mengaku bersyukur bahwa Muhammadiyah tidak mengalami krisis kepemimpinan.

Dia menilai kader-kader Muhammadiyah tumbuh subur di semua level pimpinan yang memiliki integritas dan mumpuni, termasuk jajaran yang saat ini duduk di Pimpinan Pusat.

“Bagi kita semua, apapun posisi kita di Muhammadiyah tidak masalah, yg penting kita tetap bisa berperan dalam dakwah Persyarikatan," sebut Din.

Selanjutnya, ia pun berharap agar tidak ada pihak luar yang mendikte atau mengatur jalannya Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48.

Berdasarkan pengalamannya, Menurut Din, Muhammadiyah dalam menyelenggarakan permusyawaratan teladan dan damai membuat dirinya yakin bahwa Muhammadiyah akan tetap pada rel perjuangan yang benar.

VIDEO: Tabligh Akbar Semarak Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48