Beginilah Langkah 'Aisyiyah Cegah Kelangkaan Pangan
TVMU.TV - Kelangkaan pangan masih menjadi masalah yang terus diperbincangkan. Menjawab tantangan ini, ‘Aisyiyah menggagas Gerakan Lumbung Hidup ‘Aisyiyah (GLHA).
Diketahui, GLHA adalah program yang pemanfaatan lahan pekarangan yang dikelola secara individu maupun kelompok dan dapat menjamin ketersediaan bahan pangan baik karbohidrat, protein, vitamin, mineral, dan obat - obatan, baik dari produk nabati (sayuran, umbi-umbian dll) maupun produk hewani (ikan, unggas, dll).
Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan (MEK) Pimpinan Pusat (PP) ‘Aisyiyah, Dyah Suminar menyampaikan, program ini diharapkan mampu memberikan kontribusi ketersediaan pangan secara mandiri baik di masa Pandemi Covid-19 , maupun pada saat situasi aman guna mengantisipasi masalah kelangkaan pangan yang menjadi isu global.
Selain itu, ia mendorong agar gerakan ini diterapkan di daerah masing-masing, sehingga menjadi ciri khas kegiatan ‘Aisyiyah.
“Ciri khas ini bisa terlihat dari rumah ibu-ibu ‘Aisyiyah, dari lingkungan tempat tinggal, kantor, juga amal usaha ‘Aisyiyah. Ini semangat yang harus kita bangun untuk dapat memanfaatkan lahan pekarangan secara optimal, secara berkelompok, terorganisir, dan membuahkan hasil untuk menjawab isu global kelangkaan pangan dan isu kekurangan oksigen dan udara bersih,” terang Dyah dalam Webinar Nasional ‘Gerakan Lumbung Hidup ‘Aisyiyah Mendukung Ketahanan Pangan Nasional', Sabtu (8/4) kemarin.
Berdasarkan data per Maret 2022 GLHA, ujar Dyah, telah ada di 428 titik yang dilakukan oleh ibu-ibu ‘Aisyiyah di berbagai lokasi secara mandiri. Kemudian juga dilaksanakan di 27 titik yang sudah bekerjasama dengan dinas maupun pihak-pihak lain yang terkait serta memiliki kepedulian terhadap lingkungan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news tentang Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah setiap hari di tvmu.tv. Jangan lupa subscribe juga channel YouTube tvMu Channel dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung. Cerdas Mencerahkan.
Comments (0)