Diikuti 647 Mahasiswa, FEB Unismuh Makassar Berikan Pembekalan Kuliah Kerja Profesi

Diikuti 647 Mahasiswa, FEB Unismuh Makassar Berikan Pembekalan Kuliah Kerja Profesi
Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unismuh Makassar memberikan pembekalan mahasiswa yang akan menjalani Kuliah Kerja Profesi (KKP) dan KKP Internasional di Balai Sidang Muktamar Muhammadiyah ke-47, Kamis (11/7). Foto: Unismuh Makassar.

TVMU.TV - Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar memberikan pembekalan mahasiswa yang akan menjalani Kuliah Kerja Profesi (KKP) dan KKP Internasional di Balai Sidang Muktamar Muhammadiyah ke-47, Kamis (11/7).

Kegiatan ini diikuti 647 mahasiswa dan dibuka langsung oleh Dekan FEB Andi Jam’an. Turut hadir juga dalam kegiatan pembekalan tersebut Wakil Dekan I Agusdiwana Suarni, Wakil Dekan III Abdul Muttalib, dan Wakil Dekan IV Sulaiman Masnan.

Wakil Dekan III FEB Unismuh Makassar, Abdul Muttalib menyampaikan bahwa kegiatan KKP dan KKP Internasional merupakan salah satu syarat wajib bagi mahasiswa FEB Unismuh Makassar untuk menyelesaikan studinya.

“KKP dan KKP Internasional ini merupakan sarana bagi mahasiswa untuk menerapkan ilmu pengetahuan yang telah mereka peroleh di bangku perkuliahan secara langsung di lapangan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Abdul Muttalib menerangkan bahwa KKP akan dilaksanakan di berbagai daerah di Indonesia, sedangkan KKP Internasional akan dilaksanakan di Malaysia dan Singapura.

Sementara itu, Dekan FEB Unismuh Makassar, Andi Jam’an menyampaikan pesan penting kepada para mahasiswa yang akan melaksanakan KKP.

“Pertama, saya ingin tekankan kepada para mahasiswa untuk proaktif. Jangan menunggu diperintah baru bekerja,” pesannya.

“Rajinlah bertanya kepada pembimbing di lokasi KKP dan tunjukkan inisiatif untuk belajar dan berkarya,” lanjut Andi.

Selanjutnya, Andi meminta mahasiswa membangun komunikasi yang baik dengan semua pihak.

“Komunikasi yang baik sangatlah penting untuk memastikan kelancaran pekerjaan selama KKP,” jelasnya. Jalinlah komunikasi yang baik dengan pembimbing, pimpinan perusahaan, dan rekan-rekan KKP lainnya,” pesannya.

Tak lupa, Andi mengingatkan para mahasiswa untuk menjaga sikap dan perilaku selama KKP.

“Ingatlah bahwa kalian adalah perwakilan Unismuh Makassar. Tunjukkan akhlak dan perilaku yang baik, sehingga nama baik Unismuh Makassar selalu terjaga,” tegasnya.

VIDEO: Aksi Bela PaIestina Warga Muhammadiyah Makassar