Mahasiswa Jalani Magang Internasional di KJRI Johor Bahru Malaysia

Mahasiswa Jalani Magang Internasional di KJRI Johor Bahru Malaysia
Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika FKIP UM Palembang M. Habibullah telah selesai menjalani program magang internasional di KJRI Johor Bahru Malaysia pada Agustus-September 2023 yang lalu. Foto: UM Palembang.

TVMU.TV - Mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah (UM) Palembang M. Habibullah telah selesai menjalani program magang internasional di Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Johor Bahru Malaysia pada Agustus-September 2023 yang lalu.

Saat kegiatan magang internasional tersebut, Habibullah menyebutkan banyak menjalani aktivitas di Sekolah Indonesia Johor Bahru (SIJB).

Dia mengaku saat magang banyak pengalaman dan atmosfer akademik baru yang didapatnya, apalagi system pendidikan di negara Malaysia yang cukup berbeda dengan Indonesia.

Terkait dengan pemilihan lokasi di Malaysia, mahasiswa yang akrab disapa Fauzan ini menuturkan bahwa Malaysia secara historis memiliki nilai tersendiri di kawasan Asia Tenggara, khususnya bagi masyarakat Indonesia.

Ia menambahkan bahwa magang di KJRI Johor Bahru Malaysia adalah pengalaman yang paling berkesan.

“Kami sangat merekomendasikan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang lain untuk magang di KJRI Johor Bahru” sebut Habibullah.

Habibullah pun berharap semakin banyak mahasiswa UM Palembag kedepannya yang mengikuti program serupa di berbagai institusi lain.

VIDEO: Visi Kemanusiaan UM Palembang Gelar Donor Darah