Prof Gunawan Suryoputro Dilantik Kembali Menjadi Rektor Uhamka

Prof Gunawan Suryoputro Dilantik Kembali Menjadi Rektor Uhamka
Pelantikan Gunawan Suryoputro sebagai Rektor Uhamka masa bakti 2023-2027 di Aula AR Fachrudin Fakultas Ekonomi dan Bisnis Uhamka, Jakarta Timur, Kamis (16/2/2023).

TVMU.TV - Prof. Dr. H. Gunawan Suryoputro, M.Hum, dilantik kembali menjadi Rektor Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA (Uhamka).

Pelantikan Gunawan Suryoputro sebagai Rektor Uhamka masa bakti 2023-2027 digelar di Aula AR Fachrudin Fakultas Ekonomi dan Bisnis Uhamka, Jakarta Timur, Kamis (16/2/2023).

Acara pelantikan dihadiri Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, Ketua PP Muhammadiyah Dadang Kahmad dan tamu undangan lainnya.

Gunawan Suryoputro menyebutkan pada periode kedua ini dirinya akan mencapai rencana kerja yang telah ada.

"Hari ini saya resmi dilantik oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Dalam hal ini Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah," kata Gunawan usai acara penatikan.

Sementara itu, Ketua BPH Uhamka sekaligus Ketua PP Muhammadiyah, Dadang Kahmad mendukung kepemimpinan Rektor Uhamka Gunawan Suryoputro. Dia berharap Gunawan Suryoputro bisa menjadikan Uhamka terus maju dan unggul.

VIDEO: Abdul Mu'ti Apresiasi Capaian Uhamka