Rangkaian Musywil ke-12, PWM Bali Gelar Musypimwil Pagi Ini

Rangkaian Musywil ke-12, PWM Bali Gelar Musypimwil Pagi Ini
Musypimwil PWM Bali di Inna Heritage Hotel pada Sabtu (14/1/2023). Foto: tvMu.

TVMU.TV - Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Bali menggelar Musyawarah Pimpinan Wilayah (Musypimwil) di Inna Heritage Hotel pada Sabtu (14/1/2023).

Musypimwil ini merupakan salah satu agenda sebelum sidang Musyawarah Wilayah (Musywil) ke-12. Tujuan Musypimwil adalah untuk penetapan calon sementara menjadi calon tetap, serta penetapan cara pemilihan.

Peserta dalam acara tersebut terdiri dari seluruh perwakilan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) se-Bali dan ortom-ortom setingkat Bali.

Nampak hadir juga dalam acara tersebut Ketua PP Muhammadiyah Dadang Kahmad, Ketua PP Aisyiyah Latifah Iskandar, Ketua PWM Bali Aminullah, Ketua PWA Bali Takwalin.

Musypimwil PWM Bali di Inna Heritage Hotel pada Sabtu (14/1/2023). Foto: tvMu.Musypimwil PWM Bali di Inna Heritage Hotel pada Sabtu (14/1/2023). Foto: tvMu.

Ketua PP Muhammadiyah Dadang Kahmad dalam arahannya mengingatkan pesan KH Ahmad Dahlan tentang ajakan teruslah sekolah dan mencari ilmu.

Sementara itu, Ketua PWM Bali Aminullah dalam sambutannya menyampaikan pemilihan lokasi Musywil PWM Bali ke-12 adalah tempat bersejarah pelaksanaan Tanwir Muhammadiyah Tahun 2002.

Musypimwil PWM Bali di Inna Heritage Hotel pada Sabtu (14/1/2023). Foto: tvMu.Musypimwil PWM Bali di Inna Heritage Hotel pada Sabtu (14/1/2023). Foto: tvMu.

Lebih lanjut, ia menjelaskan di lokasi itu Muhammadiyah melahirkan keputusan-keputusan penting dan strategis, baik bagi Muhammadiyah sendiri maupun bagi bangsa dan negara, bidang ekonomi maupun politik seperti tentang Khittah Perjuangan Muhammadiyah atau dikenal dengan Khittah Denpasar.

Selain itu, Aminullah menyebutkan tata cara pemilihan akan dilakukan dengan sistem e-voting sebagaimana pada Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Solo lalu.

VIDEO: Serambi Muktamar Bersama PWM Bali