Universitas Teknologi Muhammadiyah Jakarta Kukuhkan Satu Guru Besar dan Wisuda 163 Mahasiswa

TVMU.TV - Universitas Teknologi Muhammadiyah (UTM) Jakarta menggelar sidang senat terbuka pengukuhan Guru Besar dan wisuda perdana tahun akademik 2022 - 2023 di TMII, Selasa (24/10).
Total yang diwisuda mencapai 163 mahasiswa. Sedangkan Guru Besar yang dikukuhkan adalah Profesor Lela Nurlaela di bidang Ilmu Manajemen.
Dalam kesempatan itu, Lela Nurlaela menyampaikan orasi ilmiahnya berjudul "Double Edge Sword Koneksi Politik di Indonesia".
Lela Nurlaela Wati yang juga menjabat sebagai Rektor UTM Jakarta menyampaikan selamat kepada para wisudawan yang telah berhasil dengan baik dalam menyelesaikan studinya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pengukuhan Guru Besar dan Wisuda sekaligus Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UTM Jakarta, Suhana berharap para wisudawan bisa mengimplementasikan ilmu ilmu yang didapat selama menempuh ilmu di UTM Jakarta.
VIDEO: MLH PWM Jakarta Gelar Pendidikan Kader Lingkungan
Comments (0)