Muchlas MT Resmi Dikukuhkan Sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Pendidikan Teknologi Kejuruan

Muchlas MT Resmi Dikukuhkan Sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Pendidikan Teknologi Kejuruan
Pengkuhan Rektor UAD, Muchlas MT guru besar bidang Ilmu Pendidikan Teknologi Kejuruan di Gedung Utama UAD, Sabtu (30/9). Tangkap layar YouTube tvMu Channel.

TVMU.TV - Rektor Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Muchlas MT resmi dikukuhkan sebagai guru besar bidang Ilmu Pendidikan Teknologi Kejuruan di Gedung Utama UAD, Sabtu (30/9).

Ia menyampaikan orasi ilmiahnya berjudul 'Transformasi Pendidikan Teknik dan Vokasi di Era Industri 5.0 Melalui Pengembangan Laboratorium Virtual'.

“Pekerja dituntut untuk memiliki keterampilan Science, Technology, Engineering, and Math (STEM) agar mampu merancang, mengembangkan, dan memelihara teknologi canggih pendukung Industry 5.0, serta kemampuan untuk belajar berkelanjutan dan beradaptasi terhadap teknologi dan proses baru,” ujar Muchlas dalam orasinya.

Muchlas menambahkan, kemajuan teknologi digital yang menghadirkan disrupsi besar-besaran dalam bentuk pengalaman, aktivitas dan model baru dalam penyelenggaraan pendidikan turut memberikan peluang dalam menjawab tantangan tersebut.

“Teknologi digital telah menjadi bagian dari ekosistem pendidikan. Pada situasi seperti ini, nampak bahwa ketiga teori belajar yang selama ini menjadi mainstream sudah tidak memadai lagi sehingga diperlukan teori belajar baru sebagai komplemen aliran-aliran lama yang dapat menggambarkan prinsip dan proses pendidikan sesuai lingkungan sosial terkini," jelasnya.

Acara pengukuhan Ketua Majelis Pustaka dan Informasi Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah itu dihadiri oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, Ketua PP Muhammadiyah Syafiq Mughni, Ahmad Dahlan Rais, Dadang Kahmad, Syamsul Anwar, Irwan Akib, serta Sekretaris PP Muhammadiyah Muhammad Sayuti dan M. Izzul Muslimin.

Pada kesempatan itu, Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir mengucapkan selamat atas capaian tertinggi kepangkatan akademik Muchlas MT. Ia juga mengapresiasi Muchlas MT atas capaian guru besar yang linier.

Terkait dengan orasi ilmiah yang disampaikan oleh Muchlas MT, Haedar mengaku takjub Muchlas sangat mumpuni dan menguasai bidang atau kepakaran dalam teknik vokasi.

VIDEO: Pengukuhan Muchlas MT sebagai Guru Besar Universitas Ahmad Dahlan