PP Muhammadiyah Terima Hibah Properti dari BCA

PP Muhammadiyah Terima Hibah Properti dari BCA
Direktur BCA Antonius Widodo Mulyono menyerahkan secara simbolis hibah properti kepada Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir di Kantor PP Muhammadiyah Jakarta, Kamis, 21 Desember 2023.

TVMU.TV - Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah menerima hibah properti dari Bank Central Asia (BCA).

Direktur BCA Antonius Widodo Mulyono menyerahkan secara simbolis hibah properti kepada Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir di Kantor PP Muhammadiyah Jakarta, Kamis, 21 Desember 2023.

Aset yang termasuk dalam hibah ini berupa sebidang tanah dan bangunan di lokasi strategis Bekasi, Jawa Barat.

Antonius mengatakan, penyerahan hibah properti ini merupakan bagian dari kerja sama antara PP Muhammadiyah dan BCA yang telah berjalan.

"Ini bagian dari kerja sama yang selama ini sudah berjalan karena memang Persyarikatan Muhammadiyah melalui sekolah, apa itu SD, SMP, SMA, universitas, termasuk rumah sakit sudah banyak yang kemudian memiliki hubungan dengan BCA," ujarnya.

Kemudian, Antonius pun berharap Muhammadiyah terus memberikan kemaslahatan untuk umat dan bangsa. Selain itu, ia berterimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan oleh PP Muhammadiyah kepada BCA.

"Kami berharap kedepan Persyarikatan Muhammadiyah terus maju, banyak memberikan kemaslahatan untuk umat, masyarakat melalui karya-karya Muhammadiyah di bidang pendidikan, kesehatan khususnya," ucapnya.

"Terakhir kami juga berterimakasih selama ini atas kerjasamanya, untuk kepercayaan PP Muhammadiyah melalui universitas ataupun rumah sakit," lanjut Antonius.

VIDEO: Dakwah Memajukan Umat Mencerdaskan Bangsa