Umpar Kukuhkan Dua Guru Besar Baru, Total Ada Delapan Orang

TVMU.TV - Rektor Universitas Muhammadiyah Parepare (Umpar), Jamaluddin Ahmad kembali mengukuhkan dua orang guru besar baru di Auditorium Umpar, Kamis (2/1).
Kedua orang guru besar yang dikukuhkan adalah Sriyanti Mustafa sebagai Guru Besar bidang Pendidikan dan Iradhatullah Rahim sebagai Guru Besar bidang Bioteknologi Pertanian.
Dalam sambutannya, Rektor Umpar Jamaluddin Ahmad mengatakan mengapresiasi Sriyanti dan Iradhatullah telah meraih guru besar berkat kerja keras dan dedikasi tinggi pada masing-masing disiplin ilmu.
“Saya sudah sampaikan pada wisuda kita sebelumnya, bahwa tahun 2024 Insyaallah Umpar bakal punya tambahan guru besar. Akhirnya kita wujudkan di awal tahun 2025,” tuturnya.
Dengan demikian, Jamaluddin mengungkapkan jumlah guru besar Umpar telah mencapai delapan orang. Sehingga, Umpar kini menempati posisi kedua jumlah guru besar terbanyak di luar Unismuh Makassar.
“Lima di antaranya memang lahir dari Muhammadiyah, milik Persyarikatan. Ini bukti Umpar telah melangkah maju. Artinya apa, tidak ada lagi perbedaan jenis kampus, mari kita berkarya untuk kebermanfaatan lebih luas dan lebih banyak untuk masyarakat,” jelasnya.
Saksikan Live Streaming Pengukuhan Guru Besar Universitas Muhammadiyah Parepare
Comments (0)