Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Wasathiyah di Pengkajian Ramadan 1446 H

TVMU.TV - Ustadz Adi Hidayat atau akrab disapa UAH menjelaskan makna yang terkandung dalam Al-Quran dan Hadis tentang wasathiyah.
Dalam ceramahnya di Gedung Cendekia UMJ, ia menuturkan makna moderasi dan wasathiyah.
"Moderasi asalnya itu menurunkan suatu standar, sehingga menjadi standar tertentu untuk mengontrol suatu keadaan," kata UAH dalam Pengkajian Ramadan 1446 H, Jumat (7/3).
Sedangkan, UAH menjelaskan bahwa wasathiyah merupakan titik tengah yang membawa nilai-nilai ideal, sehingga menguatkan keadaan jadi lebih unggul.
"Ada moderasi dalam konteks kenegaraan. Negara menginginkan ada pemahaman yang standar segini, sehingga negara bisa mengkontrol keadaan. Wasathiyah berbeda dia sudah punya nilai yang ideal, sudah unggul yang ketika dihidupkan justru dia menguatkan nilai-nilai kenegaraan negara itu, sehingga bernegara dalam konteks yang lebih baik," jelasnya.
Selain itu, UAH mengingatkan wasathiyah itu harus menguasai segala hal.
"Kalo Muhammadiyah menerapkan konsep wasathiyah, jangan berharap semuanya menjadikan Muhammadiyah sebagai acuan," ucapnya.
"Tugas kita itu hanya berkhtiar menampilkan keindahan Islam, biarkan takdir Allah yang bekerja memberikan hidayah," lanjut UAH.
Saksikan Live Streaming Pengkajian Ramadan 1446 H Bersama Ustaz Adi Hidayat
Comments (0)