Wujudkan Kampus Sehat, UM Bandung Resmikan Unit Pelayanan Kesehatan
Universitas Muhammadiyah Bandung (UM Bandung) meresmikan Unit Pelayanan Kesehatan di Auditorium KH. Ahmad Dahlan UM Bandung pada Kamis (06/01/2022) siang.
Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Ketua PP Muhammadiyah, Agus Taufiqurrahman disaksikan beberapa pengurus Muhammadiyah lainnya dan unsur pimpinan UM Bandung.
Agus berharap dari berdirinyaUnit Pelayanan Kesehatan UM Bandung dapat mendukung segala kegiatan dan upaya agar kampus UM Bandung betul-betul menjadi kampus yang tangguh. Lalu, Unit Pelayanan Kesehatan ini ke depan diharapkan menjadi percontohan bagi kampus-kampus lainnya.
Sementara itu, Rektor UM Bandung, Herry Suhardiyanto menegaskan bahwa Unit Pelayanan Kesehatan UM Bandung sebagai upaya mewujudkan kampus sehat di masa pandemi Covid-19. Di sisi lainnya, sebagai upaya untuk mempersiapkan pembelajaran tatap muka.
Diketahui, turut hadir dalam acara tersebut Ketua PP Muhammadiyah, Sekertaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Ketua MDMC sekaligus unsur pengarahan MCCC PP Muhammadiyah, Ketua PWM Jawa Barat, Rektor UM Bandung, dan beberapa tamu yang lainnya.
Comments (0)