Bertambah Dua, Jemaah Haji Indonesia Meninggal di Tanah Suci Jadi 64 Orang

TVMU.TV - Jemaah haji Indonesia yang meninggal dunia di Tanah Suci kembali bertambah 2 orang. Dengan demikian, maka total jemaah haji yang meninggal dunia hingga saat ini sebanyak 64 orang.
Plh Kepala Biro Humas, Data, dan Informasi (HDI) Kementerian Agama (Kemenag) Wawan Djunaedi menyebutkan, dua jamaah yang wafat atas nama Mustajih bin Mukri (60) bernomor paspor C5028823 asal Embarkasi Solo/SOC 11 dan Sunartin (57) nomor paspor C2313504 asal Embarkasi Balikpapan/BPN 06.
"Sehingga jumlah jemaah wafat sampai hari ini sebanyak 64 orang," ujar Wawan saat konferensi pers yang disiarkan, Kamis (21/07/2022) secara daring.
Untuk diketahui, sebanyak 98 jemaah haji Indonesia yang sakit dan dirawat di Tanah Suci. Sebanyak 70 jemaah dirawat di Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) dan 28 jamaah dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi (RSAS).
Dipersembahkan oleh:
Comments (0)