Ketua PCIM Maroko Ajak Kader Muda Muhammadiyah Lanjutkan Studi di Negeri Matahari Tenggelam
TVMU.TV - Ketua Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Maroko, Ahmad Luthfi Ismail mengajak warga Persyarikatan, khususnya kader-kader muda Muhammadiyah untuk melanjutkan studi di Maroko, Afrika Utara.
Hal ini untuk memperkuat dakwah dan eksistensi organisasi yang didirikan KH. Ahmad Dahlan tersebut di Negeri Matahari Tenggelam.
“Kami berharap ini menguatkan kader, semoga ke depan banyak kader-kader Muhammadiyah yang menempuh studi di Maroko agar PCIM ini bisa berkembang dan lebih kuat lagi,” kata Luthfi Ismail dalam program DiasporaMu tvMu, ditulis Rabu (24/8).
Saat ini, ujar dia, jumlah anggota PCIM Maroko mencapai 30 orang. Mereka mayoritas melaksanakan studi S1 hingga S2, dan harus pulang kembali ke Tanah Air ketika masa studinya selesai.
Luthfi Ismail pun berharap ada tambahan kader di setiap tahunnya. “Jadi untuk anggota dan pengurus ini sulit karena sedikit jumlahnya ditambah lagi jumlah kader Muhammadiyah yang datang ke Maroko tidak terlalu banyak sehingga kami juga mengkader mahasiswa Indonesia untuk menjadi anggota,” ungkapnya.
Untuk diketahui, Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Malaysia didirikan pada tahun 2017 dan diresmikan langsung oleh Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah pada 7 Juli 2018.
VIDEO: Diasporamu Bertajuk Dakwah Muhammadiyah di Maroko
Comments (0)