Malam Mangayubagyo di Muktamar ke-48 Berlangsung Meriah

Malam Mangayubagyo di Muktamar ke-48 Berlangsung Meriah
Gelaran Malam Mangayubagyo dan Anugerah Kebudayaan rangkaian acara Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 di Hall Edutorium UMS, Jumat (18/11).

TVMU.TV - Gelaran Malam Mangayubagyo di Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 pada Jumat (18/11) berlangsung meriah.

Pada acara yang berlangsung di Hall Edutorium UMS itu, Panitia Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 memberikan Anugerah Kebudayaan kepada Tiga Seniman asal Kota Solo yakni, Waldjinah, Gesang dan Didi Kempot.

Selain kepada Seniman asal Solo, penggembira bernama Nurlita (79) yang datang dari Pematang Siantar, Sumatra Utara dengan bus juga mendapatkan apresiasi dari Panitia Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48.

Dalam acara itu, Rektor UMS Sofyan Anif mengajak peserta dan penggembira untuk menjaga kebersihan dalam Muktamar Muktamar dan Aisyiyah ke-48.

Sementara itu, Ketua PP Muhammadiyah Haedar Nashir dalam sambutannya menyampaikan, acara Malam Mangayubagyo merupakan tasyakuran sebagai ucapan selamat datang bagi seluruh warga Muhammadiyah yang hadir di Kota Surakarta guna menghadiri Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48.

"Kami PP Muhammadiyah sungguh Tasyakur bin Nikmah atas kehadiran peserta, peninjau, anggota Muktamar penggembira serta anggota masyarakat yang jadi anggota muktamar," ujarnya.

"Insya Allah kehadiran warga Muhammadiyah dengan peran berbeda namun semua satu tujuan menyukseskan muktamar ke 48 yang bermartabat dan berkemajuan termasuk ajakan dan gerakan Muktamar bersih," sambung Haedar.

Gelaran pentas seni budaya Malam Mangubagyo juga dimeriahkan dengan pertunjukan. Dalam acara Malam Mangubagyo, penampilan Letto Band bersama Tantri Kotak salah satu menjadi artis yang mencuri perhatian.

Letto band yang menyanyikan 10 lagu, dua diantaranya berkolaborasi dengan Tantri Kotak. Sementara penampilan Tantri nampak cantik dan anggun dengan menggunakan busana batik.

VIDEO: Malam Mangubagyo dan Anugerah Kebudayaan