Muktamar ke-48 Sebentar Lagi, Ini Pesan Sekretaris PP ‘Aisyiyah

Muktamar ke-48 Sebentar Lagi, Ini Pesan Sekretaris PP ‘Aisyiyah
Sekretaris PP ‘Aisyiyah, Tri Hastuti Nur Rochimah/ Foto: Istimewa.

TVMU.TV - Muktamar ‘Aisyiyah akan segera diselenggarakan dalam waktu dekat. Pimpinan Pusat (PP) ‘Aisyiyah menyatakan siap melaksanakan Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke-48 di Surakarta pada November mendatang.

Sekretaris PP ‘Aisyiyah, Tri Hastuti Nur Rochimah mengatakan Muktamar adalah forum untuk ‘Aisyiyah mendiskusikan program lima tahun ke depan.

“Oleh karena itu Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah mengharapkan segenap peserta dapat bersungguh-sungguh memberikan masukan saran dari materi program yang sudah disiapkan,” kata Tri seperti dikutip dari muhammadiyah.or.id, Kamis (29/9). 

Selain itu, Tri menjelaskan Muktamar ‘Aisyiyah akan diawali dengan kegiatan Tanwir yang bakal berlangsung di Gedung Walidah Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Kemudian kegiatan Muktamar ‘Aisyiyah dilanjutkan di GOR UMS.

“Gedung yang akan ‘Aisyiyah tempati juga sudah dipoles dan tanggal 19 Oktober akan dilakukan uji coba sarana prasarana,” katanya. 

Selanjutnya, Tri berharap peserta dan penggembira yang hadir dalam Muktamar ‘Aisyiyah dapat menjalankan protokol kesehatan dan sudah melakukan vaksin Covid-19 hingga tahap booster.

“Muktamirin dan penggembira tetap menerapkan prokes karena Muhammadiyah sudah berjuang mengatasi Covid-19.” Tri berharap walaupun angka Covid-19 mereda akan tetapi penting bagi semua untuk taat kepada prokes dan menjadikannya sebagai keseharian kita,” ucapnya.

VIDEO: Internalisasi Program Persyarikatan dalam Seni, Budaya, dan Olahraga