Dialektika tvMu, Indeks Persepsi Korupsi Merosot

Dialektika tvMu, Indeks Persepsi Korupsi Merosot
Flayer Dialektika tvMu dengan tema 'Indeks Persepsi Korupsi Merosot', Sabtu (11/2).

TVMU.TV - Dialektika tvMu kembali digelar, kali ini mengusung tema 'Indeks Persepsi Korupsi Merosot' pada Sabtu (11/2). Acara diskusi mingguan ini disiarkan secara langsung di tv digital terrestrial, Youtube tvMu Channel, dan situs tvmu.tv.

Dalam Dialektika tvMu kali ini, Ketua Majelis Hukum dan HAM Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Trisno Raharjo, Koordinator Divisi Kampanye Publik ICW Tibiko Zabar Pradano, dan Dekan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Faisal hadir sebagai narasumber.

Pada kesempatan itu, Koordinator Divisi Kampanye Publik ICW Tibiko Zabar Pradano megatakan turunnya indeks persepsi korupsi Indonesia menunjukkan kegagalan pemerintahan dalam memberantas korupsi.

Selain itu, ia menyampaikan pihaknya juga menilai merosotnya indeks korupsi Indonesia, dikarenakan adanya pelemahan pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui perubahan undangan-undangan.

Sementara itu, Dekan Fakultas Hukum UMSU Faisal menilai turunnya indeks persepsi korupsi bisa mengakibatkan berkurangnya kepercayaan masyarakat terhadap pemerintahan.

Menurut dia, perlu ada pengawasan yang intens kepada setiap lembaga negara, agar meminimalisir kesempatan untuk melakukan tindakan KKN.

VIDEO: Dialektika tvMu 'Indeks Persepsi Korupsi Merosot'