Marak Diperbincangkan, Inilah Penyebab Terjadinya Islamophobia

Marak Diperbincangkan, Inilah Penyebab Terjadinya Islamophobia
Mudir Pesantren Muhammadiyah Al Furqon Tasikmalaya, Uum Syarif Usman dalam acara Gerakan Subuh Mengaji bertajuk "Solusi Al-Qur'an Menghadapi Islamophobia" sebagaimana ditulis, Selasa (28/6). Foto: YouTube tvMu Channel

TVMU.TV - Mudir Pesantren Muhammadiyah Al Furqon Tasikmalaya, Uum Syarif Usman mengatakan, Islamophobia dapat terjadi karena faktor internal dan eksternal.

Demikian hal itu diungkapkannya dalam acara Gerakan Subuh Mengaji bertajuk "Solusi Al-Qur'an Menghadapi Islamophobia" sebagaimana ditulis, Selasa (28/6).

Lebih lanjut, ia menerangkan, faktor internal yaitu suatu kondisi yang terjadi dilingkungan umat Islam, sedangkan faktor eksternal bisa disebabkan dari luar umat Islam.

Menurut Uum, orang dari eksternal yang bukan muslim itu phobia terhadap Islam karena salah paham.

Sementara dari internal, lanjut dia, disebabkan karena tidak mengertinya umat muslim pada ajaran Islam. Dalam hal ini, umat muslim hanya menjadikan agama sebagai dogma atau sebagai tradisi turun menurun.

VIDEO: Solusi Al-Qur'an Menghadapi Islamophobia